 |
| Doc. Penyerahan Zakat Mall |
Sebagai Lembaga sosial di bawah naungan Nahdlatul Ulama, NU Care LazisNU yang ada di Kabupaten Sorong, Rabu 1 Juni 2022 melakukan pentasyarupan zakat mall pada Distrik Malabotom tepatnya pada 4 kampung, yaitu kampung Malamoja, Malasigit, Malajapa dan Kampung Magatarum. Sebelum Team NU Care LazisNU melakukan pentsyarupan, agar tidak salah sasaran dan tentunya karena zakat wajib sesuai dengan asnaf yang berhak menerima maka terlebih dahulu melakukan pendataan dengan bekerja sama kepada kepala-kepala kampung yang ada diwilayah dan juga beberapa Lembaga (BAZ setempat) dan ormas (MUI Distrik Malabotom) dan tokoh agama (imam Masjid) yang ada di 4 kampung tersebut. Hasil yang diperoleh sesuai kuota yang kami tetapkan adalah
- 6 Mustahik (Miskin) berasal dari kampung Malamoja,
- 3 Mustahik berasal dari kampung Malasigit,
- 6 Mustahik berasal dari kampung Malajapa,
- 5 Mustahik berasal dari kampung Magatarum, dan plus 1 mustahik kami serahkan untuk di tasyarupkan kepada yang berhak, sehingga total adalah 21 mustahik.
 |
| Doc. Penyerahan Bantuan Biaya Pengobatan |
Selain mentasyarupkan zakat mall, team NU Care LazisNU Kabupaten Sorong juga memberikan bantuan biaya pengobatan kepada warga yang menderita sakit. Untuk kegiatan ini team NU Care LazisNU Kabupaten Sorong di damping oleh pihak aparat keamanan Polsek Beraur dan Koramil Beraur yang masing-masing mengutus 1 orang anggota Polsek (Babinkamtibmas) dan 2 orang anggota Koramil (Babinsa). Selain itu juga kami didampingi oleh empat kepala kampung yang ada. Sumber dana dari pentasyarupan ini adalah, zakat mall dari warga Nahdiyin yang dipercayakan pentasyrupannya melalui NU Care LazisNU Kabupaten Sorong jelas dari Parluji yang dalam hal ini sebagai ketua, beliu mengajak kepada warga khususnya kaum muslimin yang ada di Kabupaten Sorong untuk dapat menyalurkan dan mempercayakan pengelolaan zakat kepada NU Care LazisNU tandasnya kembali. Dalam kesempatan yang sama Pak Sutris selaku salah satu kepala kanpung yang ada yaitu kepala kampung Malamoja menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada NU Care LazisNU yang telah memberikan perhatian dengan memerikan/menyalurkan zakat mall kepada warganya, terutama memberikan bantuan biaya pengobatan untuk warga yang sakit. Selama ini belum ada Lembaga zakat lain yang masuk untuk melaksanakan kegiatan serupa. Harapannya semoga kegiatan serupa untuk tahun depan dapat dilaksanakan kembali bahkan beliau berharap dapat menjangkau untuk kampung-kampung yang lain yang ada di Malabotom ini.
 | | Doc. Penyerahan Zakat Mall |
|
 | | Doc. Penyerahan Zakat Mall |
|
Mari salurkan zakat, infaq dan sedekah anda melalui :
Rekening Zakat :
BRI : 5076-01-040515-53-2
an. zakat lazisnu kabupaten sorong
Rekening Zakat :
BRI : 5076-01-035031-53-5
an. lazisnu kabupaten sorong
Kunjungi kami :
Facebook : @NU Care Lazisnu Kabupaten Sorong
IG : lazisnu_kabsorong
Tidak ada komentar:
Posting Komentar