SELAMAT DATANG DI PORTAL NU CARE LAZISNU KABUPATEN SORONG MANTAP (MODERN, AKUNTABLE, TRANSPARAN, AMANAH DAN PROFESIONAL) SALURKAN INFAQ DAN SHADAQAH ANDA MELALUI REKENING BRI. 5076-01-035031-53-5. An. LAZISNU KABUPATEN SORONG. SALURKAN ZAKAT ANDA MELALUI REKENING BRI. 5076-01-040515-53-2 An. ZAKAT LAZISNU KABUPATEN SORONG

Senin, 11 Juli 2022

IDUL ADHA 2022

Dokumentasi NU Care LazisNU

Dengan semangat dan semboyan Perjuangan Ikhlas Tanpa Batas Pasti Tanpa Nanti Maju Tanpa Tunggu, Momen hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah yang bertepatan dengan 10 Juli 2022, pengurus Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Sorong, menyembelih 1 ekor sapi untuk berqurban. Pemotongan sapi qurban dilaksanakan di RPH Mariat pada Selasa 11 Juli 2022. Hewan Qurban berasal dari patungan para pengurus PC NU Kabupaten Sorong dan warga Nahdliyin. “Sejak awal kami telah membuka pendaftaran calon mudhohi atau pengkurban dari pengurus NU. Alhamdulillah, walau hanya 1 ekor sapi, namun manfaatnya dapat di rasakan oleh masyarakat kaum duafa, ujar Parluji S.Pd M.Pd, Ketua LAZISNU Kabupaten Sorong.

Dokumentasi NU Care LazisNU
Sasaran pendistribusian daging qurban pada tahun ini (para penerima manfaat) adalah Warga masyarakat yang kurang mampu/kaum duafa, Pengiat KOIN Nusantara Produktif, Tempat Usaha tempat penitipan Kotak Infaq, Warga yang ada di sekitar Shohibul Qurban, Banom dan Lembaga NU yang ada di Kabupaten Sorong. Parluji menyampaikan terima kasih kepada para Mudhohi yang telah mempercayakan pemotongan hingga pendistribusian hewan qurban kepada NU-Care LazisNU Kabupaten Sorong, selain ucapan terimakasih tersebut beliau juga menitipkan pesan bahwa NU-Care LazisNU membuka kembali pendaftaran Qurban untuk tahun 2023, harapannya banyak warga nahdliyin yang mempercayakan pelaksanaannya melalui Lembaga social yang ada dalam Nahdlatul Ulama. Jika kita membuka warung bakso, mari kita nikmati baksonya, celoteh ringan yang ia sampaikan. “Alhamdulillah, amanah itu telah kami tunaikan dengan baik, dan manfaatkan dirasakan masyarakat
luas. **
Laporan kegiatan dapat di lihat di sini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar